TAS FM
News

Wakil Wali Kota Kediri Qowimuddin Keliling Balai Kota di Hari Pertama Kerja

Wakil Wali Kota Kediri Qowimuddin Keliling Balai Kota di Hari Pertama Kerja
Wakil Wali Kota Kediri Qowimuddin Keliling Balai Kota di Hari Pertama Kerja

Tasfm.com – Usai memimpin Apel Pagi, Wakil Wali Kota Kediri Qowimuddin berkeliling Balai Kota Kediri, Senin (24/2). Qowimuddin masuk ke satu per satu ruangan untuk menyapa dan melihat aktivitas para pegawai di Sekretariat Daerah Kota Kediri.

“Setelah apel saya ditemani Pak Sekda dan Kepala OPD untuk silaturahmi di OPD yang ada di Balai Kota Kediri. Alhamdulillah sambutannya baik, kita kompak dan satu hati untuk membangun Kota Kediri lebih baik lagi,” ujarnya.

Saat bersilaturahmi ke setiap ruangan, Gus Qowim menyampaikan salam dan amanat dari Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati. Dimana Mbak Wali mengajak seluruh jajaran Pemerintah Kota Kediri untuk melangkah bersama membangun Kota Kediri. Wali Kota Kediri dan Gus Qowim yakin kebersamaan ini adalah kunci keberhasilan dalam membangun Kota Kediri.

“Mbak Wali Kota Vinanda menitipkan salam hangat kepada seluruh jajaran. Insya Allah nanti Mbak Vinanda akan masuk pada tanggal 3 Maret dan telah memasuki Bulan Ramadhan. Untuk kegiatan di Bulan Ramadhan nanti Mbak Vinanda dan saya akan mengikuti agenda yang sudah ada termasuk kegiatan untuk tarawih,” ungkapnya.

Terkait dengan kebiasaannya berkeliling warung untuk menjaring aspirasi masyarakat, Qowimuddin mengaku akan tetap melakukan kegiatan tersebut setelah menjadi Wakil Wali Kota Kediri. Menurut Qowimuddin komunikasi yang ada di warung kopi itu jujur. Masyarakat dapat mengungkapkan masukan untuk Pemerintah Kota Kediri secara jujur dan terbuka.

“Saya akan tetap komunikasi di warung-warung. Dari sanalah saya menerima banyak masukan yang nantinya saya dan Mbak Vinanda bisa meneruskan ke instansi terkait. Kemudian bisa ada tindak lanjut dari masukan dan aduan masyarakat,” imbuhnya.

Artikel Terkait

Gus Qowim Bawa Makan Siang dan Susu Gratis, Warga Bandar Kidul: Bangga Punya Wakil Walikota Alim Ulama

Sering Kebobolan Maling dan Mengeluhkan Kebanjran Minta Pemkot Kediri Legalkan Pasar Loak

BEM Fakultas Hukum UNISKA Kediri Kunjungi DPRD Kabupaten Kediri, Perkuat Peran Mahasiswa dalam Pengawasan Kebijakan Publik