TAS FM
News

Kepolisian Resort Kediri Menggelar Release Akhir Tahun 2024

Kepolisian Resort Kediri Menggelar Release Akhir Tahun 2024
Kepolisian Resort Kediri Menggelar Release Akhir Tahun 2024

Tasfm.com  – Di penghujung tahun 2024 Kepolisian Resort Kediri menggelar release akhir tahun 2024 bertempat di Aula Polres Kediri di Jalan PB. Sudirman 56 Pare, yang dihadiri oleh journalist seKediri Raya pada Selasa (31/12/2024)

Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto SH,SIK mengatakan selama kurun waktu tahun 2024 ada 425 kasus yang dilaporkan dan berhasil diungkap sebanyak 317 kasus. Disisi lain angka kriminal di wilayah Polres Kediri mengalami penurunan jika dibandingkan tahun 2023 sebanyak 495 kasus sementara di tahun 2024 sebanyak 346 kasus, sehingga turun sebanyak 25.5 %. ““Penurunan ini merupakan hasil dari berbagai upaya preventif dan penegakan hukum yang lebih intensif,” ungkapnya.

Polres Kediri juga fokus pada penanganan kasus narkotika, dan menorehkan keberhasilan dalam mengunkap kasus narkotika sebanyak 113 kasus di tahun 2024 meningkat jika dibandingkan di tahun 2023 sebanyak 71 kasus AKBP Bimo Ariyanto SH, SIK mengungkapkan keberhasilan itu berkat kerja keras seluruh jajaran Polres Kediri juga dukungan dan support Masyarakat.

“Kami terus memperkuat strategi pemberantasan narkotika dan berbagai tindak kriminal “ ujarnya Selain itu Polres Kediri juga banyak mendapatkan penghargaan di tahun 2024 diantaranya Best activity tipe A Pos Pelayanan dan pengamanan terpadu Ops ketupat Semeru 2024, Juara 1 Polres terbaik dalam aplikasi Siap Semeru, 10 Besar Tiga Pilar Terbaik se Jawa Timur dalam Anugerah patriot Jawi wetan II 2024, serta Predikat Pelayanan Publik yang bersih, Transparan dan Akuntabel yang diberikan Ombusmen RI.

Artikel Terkait

KPU Kabupaten Kediri, Sosialisasi Mekanisme Pendaftaran Paslon Dalam Pilkada Serentak 2024

Berkat Program dari Mas Dhito, Emak-Emak Bisa Sisihkan Uang Belanja

Kapolres Kediri Kota Laksanakan Safari Sholat Subuh Di Masjid Al Fatah